6 Bulan Company Wellness Program. Program kesehatan karyawan untuk perusahaan anda!

6 Bulan Company Wellness Program. Program kesehatan karyawan untuk perusahaan anda! Lihat Detail

Puasa Kok Mager! Workout Yuk!

Siapa yang kalo puasa selalu merasa lemas dan mager beraktivitas? Puasa seharian tidak boleh menurunkan semangat dan mengurangi aktivitas. Meskipun berpuasa kita harus tetap aktif berkegiatan apalagi workout. Workout tetap dibutuhkan oleh tubuh kita meskipun sedang berpuasa loh.

"Nanti capek, haus, gimana dong?"

Tenang, workout saat puasa punya aturan sendiri yang tetap aman dan efektif. Jadi kamu gak mungkin kecapean dan batal puasa. Ini dia 5 aturan workout saat puasa:

  1. Pilih waktu berolahraga di sore hari menjelang buka puasa atau malam hari setelah buka puasa
  2. Pilihan jenis olahraga yang ringan seperti berjalan kaki, renang, yoga, pilates atau senam lantai
  3. Pastikan untuk minum banyak air saat berbuka puasa dan sepanjang malam untuk menghindari dehidrasi saat berolahraga
  4. Tetap konsumsi makanan sehat dan bergizi saat berbuka agar mendapat energi cukup untuk berolahraga. Perbanyak konsumsi sayur dan buah untuk penuhi asupan nutrisi
  5. Tidur/istirahat cukup untuk pemulihan otot dan pemulihan energi setelah berolahraga

Workout saat puasa dapat memberikan banyak manfaat loh, meskipun memerlukan penyesuaian dengan kondisi tubuh saat puasa.

  1. Meskipun intensitas workout dikurangi selama puasa, tetap konsistensi workout tetap dapat memberikan manfaat kesehatan jantung
  2. Selama bulan puasa di mana pola makan berubah dan kemungkinan konsumsi kalori meningkat, jadi kamu perlu membakar kalori dengan workout
  3. Selama bulan puasa yang melibatkan perubahan pola makan dan tidur, workout dapat membantu menjaga keseimbangan mental dan emosional 
  4. Latihan ringan seperti yoga atau latihan kekuatan tetap dapat membantu meningkatkan kekuatan dan fleksibilitas tubuh saat puasa
  5. Berolahraga saat puasa dapat membantu menjaga kondisi fisik. Ini dapat membantu mempertahankan kebugaran dan energi selama bulan puasa