Memiliki karyawan dengan produktivitas dan kinerja yang baik adalah harapan setiap perusahaan agar tujuannya tercapai. Untuk itu, perusahaan harus memperhatikan kesehatan para karyawannya untuk mendapat kinerja yang terbaik. Salah satunya dengan wellness program yang bisa diterapkan di perusahaanmu. Dengan adanya wellness program ini, akan membuat karyawan sehat secara fisik maupun mental dan mampu bekerja lebih produktif serta terhindar dari berbagai isu kesehatan yang bisa didapat dari lingkungan kerja/selama bekerja. Pada intinya, wellness program ini merupakan program kesehatan yang membantu karyawan menerapkan gaya hidp sehat.
Berikut ada beberapa wellness program yang bisa dilakukan di perusahaanmu:
1. Kelas fitness / grup exercise merupakan bentuk wellness program untuk tindakan pencegahan. Melakukan kegiatan olahraga bersama bisa meningkatkan produktivitas dan meningkatkan mood bekerja. Beberapa karwayan pasti sulit mencari waktu untuk berolahraga, maka adanya kelas fitness ini sangat membantu karyawan menjaga kesehatannya. Kamu bisa mendatangkan trainer atau mengikuti kelas fitness online dari kantor.
2. Catering sehat mengandung nutrisi yang cukup dan terukur bagi kebutuhan setiap individu. Catering sehat juga membantu karyawan yang sibuk dengan pekerjaannya dan melewatkan jam makan siang..Makanan yang bergizi dapat meningkatkan fungsi otak untuk bekerja lebih produktif.
3. Breakout area atau ruang istirahat bisa menjadi tempat untuk melepas penat dan stress selama bekerja. Apalagi untuk pekerjaan yang mengharuskan waktu lebih banyak di depan layar komputer sangat dibutuhkan untuk menjernihkan kembali pikiran mereka.
4. Medical checkup berfungsi untuk mendeteksi adanya gangguan kesehatan akibat pekerjaan yang bisa mempengaruhi produktivitas kerja. Pemeriksaan kesehatan juga mengurangi ketidakhadiran sakit karena terpantaunya kondisi kesehatan.
5. Mengadakan webinar tentang kesehatan mulai dari makanan sehat hingga manajemen stress bisa menambah pengetahuan karyawan untuk menjaga kesehatannya.
Nah setelah mengetahui beberapa wellness program yang dapat dilakukan oleh perusahaan dan manfaat dari tersedianya wellness program ini jadi sudahkah kamu menentukan wellness program mana yang cocok untuk perusahaanmu?